Resep coto makassar asli enak

Resep coto makassar - Berikut ini adalah sebuah resep kuliner tradisional indonesia yang cukup khas akan kegurihannya.. silahkan dicoba dibuat sendiri..


Resep coto makassar

Bahan :
  • 1 kg daging sapi bagian paha atau apa saja
  • 2 liter air cucian beras putih
  • 5 batang serai, dimemarkan dulu
  • 5 lembar daun salam
  • 250 gram kacang tanah, goreng, tumbuk, dan haluskan.
  • 3 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
  • 5 cm jahe, memarkan
  • 1 ruas lengkuas, dimemarkan dulu

Bumbu yang dihaluskan :
  • 8 butir kemiri disangrai dulu
  • 10 siung bawang putih 
  • 1 sendok makan ketumbar, disangrai dulu 
  • 1 sendok teh jintan, disangrai dulu 
  • 1 sendok makan garam 
  • 1 sendok teh merica butiran.

Pelengkap :
  • Bawang goreng garing
  • Irisan daun bawang segar 
  • Irisan seledri segar

Cara Membuat Coto Makassar asli :
  • Pertama rebus daging sapi bersama air cucian beras, serai, lengkuas, jahe, dan daun salam sampai empuk (lebih bagus pake presto), lalu potong-potong dadu,tiriskan.air rebusannya (kaldu) jangan dibuang. Optional : Jika ada jeroan, (hati,jantung dll) harap direbus dengan air biasa dan ditempat terpisah.
  • Kemudian Panaskan minyak goreng, tumis bumbu yang dihaluskan diatas hingga harum.
  • Bumbu yang sudah ditumis tersebut kemudian dimasukkan ke dalam kaldu panaskan lagi, tambahkan kacang tanah goreng yang sudah dihaluskan, kemudian tunggu sampai mendidih.

Cara menyajikan :
Siapkan mangkuk, masukkan irisan daun bawang, seledri, dan sedikit garam. Bila anda suka bisa tambahkan penyedap (vetcin). lalu masukkan potongan daging, jantung, hati maupun jeroan ke dalam mangkuk. tuangkan air kaldu ke dalam mangkuk kemudian taburi bawang goreng, tambahkan kecap dan perasan air jeruk nipis. Sajikan sewaktu hangat. Masakan ini bisa dimakan tanpa nasi tapi lebih enak jika ditemani ketupat.

artikel terkait :

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel